Ko Hee-jin Beberkan Kondisi Terbaru Vanja Bukilic & Park Eun Jin, Rekan Megawati Hangestri Berjuang Segera Pulih!
VIVA Jabar – Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, memberikan pembaruan terkait kondisi cedera dua pemain andalannya, Vanja Bukilic dan Park Eun-jin.
Keduanya mengalami cedera pergelangan kaki yang cukup mengkhawatirkan jelang babak play-off melawan Hyundai Hillstate.
Bukilic mengalami robekan ligamen pada pergelangan kaki kirinya, yang membuatnya harus menjalani proses pemulihan lebih lama.
Sementara itu, Park Eun-jin juga mengalami cedera di bagian yang sama, meski tingkat keparahannya tidak setinggi Bukilic. Park hanya mengalami kerusakan sebagian pada pergelangan kakinya.
Dikutip dari Segye, Ko Hee-jin menyebut bahwa kedua pemain tengah berusaha keras untuk pulih. Namun, hingga saat ini, kondisi mereka belum menunjukkan perkembangan signifikan.
"Mereka melakukan yang terbaik. Sulit untuk mengatakan bahwa mereka sudah lebih baik. Saya hanya ingin menegaskan bahwa mereka terus berusaha untuk pulih," ujar Ko Hee-jin.
Pelatih asal Korea Selatan itu berharap tidak ada lagi pemain Red Sparks yang mengalami cedera serupa. Ia menegaskan bahwa pemain-pemain inti harus menjaga kondisi fisik mereka agar tetap bugar menghadapi laga krusial.