Megawati Hangestri Gagal Bawa Kemenangan Red Sparks Usai Dipukul Mundur Hi-Pass

Red Sparks
Sumber :

VIVAJabarRed Sparks harus mengakui kekalahannya dari Hi-Pass di Korean V-League 2024/2025 di Gymnasium Stadium pada Rabu, 19 Maret 2025.  

Jadi Kandidat Pemain Terbaik, Mampukah Megawati Hangestri Pertahankan Gelar MVP Musim Ini?

Pertandingan antara Red Sparks dan Hi-Pass cukup sengit, pasalnya tempo mereka sama kuatnya dalam meraih poin. Sempat kalah dari Hi-Pass dengan skor 20-25, tidak membuat Red Sparks mundur menghadapi lawan. 

Red Sparks

Photo :
  • -
Megawati Hangestri dan Kim Yeon-Koung Berebut Gelar MVP di Playoff V-League, Siapa Paling Terbaik?

Dibabak kedua Red Sparks kembali menyerang habis-habisan Hi-Pass dan berhasil menundukan sang lawan dengan skor 25-19. Poin berhasil imbang membuat Red Sparks semakin percaya diri meraih poin. 

Babak ketiga Red Sparks kembali menyerang Hi-Pass tanpa ampun, Megawati yang tampil agresif terus menyerang titik lemah Hi-Pass sampai berhasil menutup babak dengan skor 25-19.  

Come Back dengan Duo Meriam, Red Sparks Berhasil Menyapu Bersih Skor 3-0 atas Hyundai Hillstate

Namun, keadaan mulai berbalik pada babak keempat. Red Sparks mulai lengah pada Hi-Pass sehingga meereka terus menyerang titik tersembunyi dari Red Force. Babak Keempat Red Sparks harus mengakui keunggulan Hi-Pass dengan skor 17-25.

Poin keseluruhan berlangsung imbang, Megawati Hangestri dan tim semakin waspada pada Hi Pass dalam memperebutkan laga turnamen. 

Halaman Selanjutnya
img_title