Alberto Rodriguez Siap Tampil Lawan Bhayangkara FC

Alberto Rodriguez
Sumber :
  • Persib Bandung

Jabar – Pemain belakang Persib Bandung, Alberto Rodriguez dipastikan siap bermain pada laga pekan ke-13 Liga 1 2023/2024 melawan Bhayangkara FC pada Sabtu malam, 23 September 2023 di Stadion Patriot Candrabhaga.

Persib Bidik Kemenangan, Abaikan Dukungan Suporter Persis Solo

Seperti diketahui, Alberto sempat melewatkan beberapa pertandingan Pangeran Biru karena cedera. Dalam dua sesi latihan terakhir, Alberto sudah kembali berlatih bersama rekan satu timnya dan merasa baik-baik saja.

Siap Gempur Persis Solo, Pemain Persib Bandung: Kami Tak Puas dengan Satu atau Dua Gol

Namun, pemain bernomor punggung 22 itu menyerahkan keputusan tersebut kepada sang pelatih Bojan Hodak. Ia mengaku akan dengan senang hati tampil jika diperintah untuk melindungi lini pertahanan Persib.

"Saya merasa lebih baik, proses (sampai saat ini) bagus walaupun belum 100 persen, tetapi semuanya tampak berjalan dengan baik," ucap Alberto.

Pemain Persib Tak Gentar Main di Hadapan Ribuan Suporter Persis Solo

"Untuk Bhayangkara, kondisi saya belum 100 persen. Tetapi jika pelatih memutuskan harus bermain, saya selalu ingin membantu tim," sambungnya.

Alberto juga mengaku tertarik untuk kembali berkompetisi. Akan tetapi, dirinya akan selalu menghormati keputusan sang pelatih.

Halaman Selanjutnya
img_title