Persib vs PSM Makassar, Marc Klok: yang Penting Kami Tetap di Puncak
- Persib
Jabar – Persib Bandung vs PSM Makassar selalu menghadirkan keseruan tersendiri. Hal itu pula yang kemungkinan akan terjadi saat kedua tim bertemu dalam laga pekan ke-21 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (1/22025).
Yang istimewa dari pertemuan Persib Bandung vs PSM Makassar adalah adanya sosok Marc Klok. Sebab, pemain berdarah Belanda itu pernah jadi bagian PSM.
Ia pun berharap bisa kembali melakukan hal serupa di laga nanti.
“Semua games saya mau menang dan mungkin ada fakta yang spesial kalau saya selalu cetak gol kalau lawan PSM. Semoga besok lagi. Tapi yang paling penting adalah kita tetap di puncak,” jelas Marc Klok.
Marc Klok
- Persib
Ia pun optimistis jika Persib akan meraup kemenagan. Sebab, Persib tengah dalam motivasi tinggi usai menang 3-1 di tandang kontra Arema FC di laga terakhir.
Namun, kemenangan atas PSM tak akan mudah. Ia yakin PSM akan memberikan perlawanan sengit meski tampil sebagai tim tamu.