Kalah Dari Persik Kediri, Milla Pastikan Persib Bandung Intropeksi Diri

Pelatih Persib Bandung, Luis Milla
Sumber :
  • persib.co.id

Jabar – Pelatih Persib Bandung, Luis Milla menanggapi kekalahan timnya atas Persik Kediri dengan jiwa besar. Ia tidak menjadikan kekalahan 0-2 tersebut sebagai kegagalan besar yang membuat dirinya berkecil hati.

Bojan Hodak Ungkap Gol Gustavo Franca Jadi Pembeda Kemenangan Persib atas PSS Sleman

Namun, ia justru menjadikannya sebagai sebuah pelajaran untuk meraih permainan yang lebih baik dengan hasil yang juga lebih baik.

Mantan pelatih Timnas Indonesia itu memastikan Maung Bandung melakukan intropeksi diri. Kekahalan 0-2 dari Persik Kediri di stadion Pakansari pada Rabu, 8 Maret 2023 kemarin cukup menjadi pelajaran bagi timnya.

Jelang Duel Lawan Malut United, Bojan Hodak Prioritaskan Kebugaran Pemain Persib

"Kami harus mengkritisi tim kami sendiri dan bekerja lebih baik lagi. Dan kami harus bekerja  seb agai sebuah tim," kata Milla dalam konferensi pers setelah laga, dikutip dari persib.co.id pada Kamis, 9 Maret 2023.

Milla menegaskan, sebelum bertanding, seluruh anggota tim punya keinginan dan ambisi yang sama untuk meraih kemenangan. Namun hal itu tidak cukup bagi PERSIB untuk bisa mengamankan tiga poin dalam laga ini.

Gervane Kastaneer Fokus Bawa Persib Menang di Markas Malut United Demi Back to Back Juara

"Kami harus lebih kompak dan bersemangat dan tidak ada kompromi," kata pelatih asal Spanyol tersebut.