Hasil Pertandingan BRI Liga 1 2023/2024: PSM Makassar Berhasil Tekuk Laskar Cisadane

Pemain PSM Makassar, Kenzo Nambu
Sumber :
  • Screenshot berita VivaNews

Jabar – Pertandingan BRI Liga 1 2023/2024 pekan ke-7 antara Persita Tangerang menjamu PSM Makassar yang berakhir dengan kemenangan 0-1 untuk kubu Juku Eja. Pertandingan berlangsung pada Senin, 7 Agustus 2023 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang.

Championship Series Liga 1: Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

Babak pertama adalah pertandingan yang cukup sulit bagi kedua tim. PSM Makassar memiliki peluang pertama mereka di menit ke-7. Namun Rendy Oscario bisa dengan mudah memprediksi sepakan Yakob Sayuri.

Selanjutnya, peluang Persita datang pada menit ke-35, namun tembakan Irsyad Maulana masih mudah ditepis Reza Arya. Pada menit ke-39, Juku Eja memiliki peluang mencetak gol pertama.

Pelatih Bali United Wanti-wanti Kekuatan Persib Bandung

Namun, tembakan Yakob Sayuri masih meleset dari gawang Persita. Pada menit ke-43, tuan rumah hampir saja membobol gawang Reza Arya. Namun tendangan keras Ramiro Fergonzi masih membentur mistar gawang.

Pertandingan babak pertama antara Persita dan PSM Makassar berakhir imbang 0-0. Peluang berbahaya lainnya datang di babak kedua ketika Ramiro Fergonzi hampir mencetak gol di menit ke-65, tetapi Reza Arya lagi-lagi dapat menyelamatkannya.

Persib Imbang Lawan Bali United, Begini Kata Bojan Hodak

Semenit berselang, Persita kembali mengancam gawang PSM. Namun, tendangan Sin Yeong Bae masih mengarah ke Reza Arya. PSM juga menebar ancaman. Yacob memiliki peluang di menit ke-74, namun tembakannya dapat diblok oleh Rendy Oscario.

Pada menit ke-89, PSM Makassar membuka keunggulan lewat sontekan Kenzo Nambu, awalnya ia mencoba untuk memberi umpan ke tengah, namun Rendy Oscario tak menduga bola itu membentur kaki pemain Persita dan masuk ke dalam gawangnya.

Halaman Selanjutnya
img_title