Inilah Daftar 23 Nama Pemain Timnas U-23 yang Dihapus PSSI
- Screenshot berita tvonenews.com
Jabar – PSSI telah merilis daftar 26 pemain Timnas U-23 Indonesia yang siap mengikuti Piala AFF U-23 2023. Piala AFF U-23 2023 akan digelar di Thailand pada 17-26 Agustus mendatang. Timnas Indonesia U-23 berada di Grup B bersama Malaysia dan Timor Leste.
PSSI telah menunjuk Shin Tae-Yong sebagai pelatih Timnas U-23 untuk turnamen ini. Piala AFF U-23 akan menjadi ajang uji coba kualifikasi Piala Asia U-23 September mendatang.
Menariknya, STY itu tetap memanggil para pemain utamanya. Turut tertulis nama Ivar Jenner dan Rafael Sturick, yang saat ini bermain untuk FC Utrecht dan ADO Den Haag di Belanda.
Padahal Piala AFF U-23 tidak ada dalam kalender FIFA. Artinya, klub yang memiliki pemain berhak mempertahankannya jika tak ingin melepasnya ke Timnas. Bisa saja komunikasi antara STY, PSSI dan klub sudah terjalin.
Tetapi besar kemungkinan pemain-pemain yang dipanggil batal merapat bersama Timnas, ini karena turnamen tersebut bukan agenda resmi dari FIFA. Seperti yang telah mereka lakukan di beberapa kompetisi sebelumnya.
Akan tetapi, terjadi hal yang menimbulkan kontroversi. Sebab, unggahan PSSI mengenai daftar nama pemain Timnas U-23 ini dihapus secara mendadak. Hal ini membuat sebagian pihak bertanya-tanya alasan mengapa PSSI menghapus unggahan tersebut.
Lebih lanjut, kamp pelatihan akan diadakan di Jakarta dari tanggal 8 hingga 14 Agustus. Setiap negara hanya dapat memboyong 23 pemain.