PSIS Tegaskan Tak Gentar Hadapi Dewa United yang Ingin Bangkit Setelah 3 Laga Tanpa Kemenangan

Gilbert Agius
Sumber :
  • BRI Liga 1

JabarPSIS Semarang akan menghadapi Dewa United FC di laga tandang pekan ke-8 BRI Liga 1 2023/2024. Laga ini akan berlangsung pada Senin, 14 Agustus 2023 di stadion Indomilk Arena di Tangerang.

Timnas Indonesia Panggil 4 Wajah Baru Jebolan Liga 1 untuk TC Jelang Piala AFF 2024

Laskar Mahesa Jenar mewaspadai kekuatan Dewa United, namun tetap bertekad melakukan yang terbaik untuk mempertahankan posisi teratas. PSIS dan Dewa United kini sangat dekat di klasemen. PSIS berada di urutan ketujuh dengan poin 11.

Wonderkid Dewa United Dipanggil Shin Tae yong Siap Bertanding Di Piala AFF 2024

Sementara, Dewa United membuntuti dibelakang dengan poin yang sama. Namun, melihat statistik permainan nanti PSIS memiliki riwayat yang berbeda. PSIS baru saja merayakan kemenangan 2-0 atas Arema FC di Semarang pekan lalu.

Di sisi lain, Dewa United harus kehilangan kemenangan di tiga laga sebelumnya. Skuat Jan Olde Riekerink mengalami dua kekalahan tandang melawan PS Barito Putera dan Bali United FC, dan bermain imbang di kandang melawan Persis Solo.

Hasil Imbang Antarkan Persib ke Puncak Klasemen, Semen Padang Masih Jadi Juru Kunci

Dengan kembalinya Carlos Fortes, Fredyan Wahyu, dan Wawan Febrianto, PSIS sendiri lebih kuat dari pertandingan sebelumnya. Taisei Marukawa juga telah kembali pada pekan ketujuh minggu lalu.

Hanya dua pemain reguler, yakni kiper Adi Satryo dan Alfeandra Dewangga, yang harus absen karena mengikuti TC bersama Timnas Indonesia U-23 untuk persiapan Piala AFF U-23 di Thailand.

Halaman Selanjutnya
img_title