Perkasa di 5 Laga Terakhir, Persebaya Surabaya Bidik Juara

Persebaya Surabaya
Sumber :
  • Liga Olahraga

JabarPersebaya Surabaya sedang dalam tren yang sangat positif di BRI Liga 1. Klub yang akrab disapa Bajul Ijo itu belum terkalahkan di beberapa laga terakhir BRI Liga 1 2023/2024. Persebaya Surabaya kini menjadi tim yang sangat ditakuti.

Jadwal Liga 1 Pekan Kesepuluh, Persib Bandung Siap dengan Kekuatan Penuh Hadapi Semen Padang

Hal ini terjadi setelah Uston Nawawi mengambil alih kursi kepelatihan yang ditinggalkan Aji Santoso. Persebaya belum pernah kalah di BRI Liga 1 2023/2024 sejak Uston Nawawi mengambil alih.

Persib Bandung Sebut Laga Kontra Semen Padang FC Berbahaya

Statistik menunjukkan Persebaya sedang mencatatkan lima pertandingan tak terkalahkan. Mereka memenangkan empat pertandingan dengan mengalahkan Bhayangkara FC 2-1, Persita Tangerang 1-0, PSM Makassar 1-0, dan Borneo FC 2-1. Kemenangan terakhir diraih setelah mengalahkan tim papan atas Borneo FC 2-1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

"Kami bersyukur karena hari ini kembali menang di kandang, itu berkat kerja keras semua tim terutama para pemain," ucap Uston Nawawi.

Ciro Alves Senang David da Silva Bisa Turun di Laga Kontra Semen Padang

Kemenangan tersebut membuat Persebaya naik ke peringkat 6 sementara dengan 18 poin. Mereka hanya tertinggal lima poin dari Madura United yang memimpin BRI Liga 1 2023 dengan 23 poin.

"Kami senang perjalanan kami dilapangkan. Kita semua tahu kalau Borneo FC itu tim papan atas dan tujuh pertandingan belum pernah kalah," lanjut Uston.

Di sisi lain, tren positif disambut baik oleh pemain Persebaya, Bruno Moreira. Bruno sendiri mencetak gol ke gawang Borneo FC. Gol lainnya dicetak oleh Ze Valente.

"Senang bisa cetak gol dan tambahan 3 poin. Ini penting untuk perjalanan Persebaya yang memiliki target jadi juara," tegas Bruno.