Ferry Paulus Ungkap Suporter Tim Tamu Liga 2 Dilarang Hadir ke Stadion seperti Suporter Liga 1

Suporter PSIS vs Persib
Sumber :
  • iNews

JabarFerry Paulus selaku Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) mengumumkan kompetisi Liga 2 2023/2024 tidak boleh dihadiri untuk pendukung tim tamu.

Erick Thohir Apresiasi Timnas Indonesia Punya Kapten Jay Idzes

Kompetisi Liga 2 2023/2024 diketahui akan dimulai pada 10 September 2023 hingga 6 Maret 2024. Ferry Paulus mengatakan langsung bahwa pendukung tim tamu akan dilarang hadir saat konferensi persnya di peresmian Liga 2 2023/2024 pada Selasa sore, 5 September 2023.

"Semua suporter yang ada sebagai tim tamu juga dilarang untuk hadir langsung," kata Ferry Paulus.

Pengajuan Mengejutkan Calvin Verdonk Tak Bisa Berjalan Normal Gara-gara Suporter Indonesia

Hal ini diungkapkan langsung oleh Ferry karena masih tingginya pelanggaran yang dilakukan oleh suporter di Liga 1.

"Melihat fenomena yang ada, masih banyak sekali pelanggaran-pelanggaran," lanjutnya.

Calvin Verdonk Bongkar Tabiat Suporter Indonesia: Saya Tak Bisa Berkeliaran di Sana

Mantan Presiden Persija Jakarta ini bahkan mengaku optimistis Liga 2 bisa lebih baik dari Liga 1. Sebanyak 260 pertandingan akan dimainkan di kompetisi Liga 2 2023/2024.

"Saya yakin Liga 2 ini lebih baik dari Liga 1. Mudah-mudahan ini bisa terus kita jaga," tegas Ferry. Laga pembuka turnamen ini akan menampilkan duel antara Persela Lamongan dan Persijap Jepara di Stadion Surajaya, Lamongan.