Pemanggilan Ramadhan Sananta ke Timnas U24 di Babak 16 Besar Sudah Direncanakan dari Awal

Ramadhan Sananta
Sumber :
  • PSSI

JabarRamadhan Sananta dipastikan akan memperkuat timnas U-24 yang mengikuti Asian Games 2022 di Hangzhou, China. Selain itu, tim asuhan Indra Sjafri juga menempati posisi ketiga Grup F dan lolos ke babak 16 besar. Indonesia menjadi salah satu dari empat tim teratas di grup ini.

Jadwal Lengkap Pertandingan Timnas Indonesia di Sisa 4 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

“Tim ini membutuhkan pemain seperti Sananta. Karena saat ini kami hanya punya 20 pemain dari 22 pemain yang sudah didaftarkan. Sananta baru jalan nanti tengah malam. Kemungkinan besok siang sampai di Hangzhou,” kata Indra Sjafri.

Pernyataan Indra Sjafri pun senada dengan pernyataan yang disampaikan oleh Manajer tim Endri Erawan yang mengatakan diboyongnya Ramadhan sudah direncanakan sejak awal.

Tambah Amunisi Baru, Erick Thohir Harap Ole Romeny Debut di Laga Indonesia Vs Australia

"Kita memang membutuhkan Sananta, karena striker murni kita hanya satu, yaitu Titan. Dia juga butuh istirahat untuk mengembalikan kondisinya, agar bugar kembali," ucapnya.

Mauro Zijlstra Ngebet Ingin Perkuat Timnas Indonesia, Serahkan Dokumen ke PSSI

Perjalanan Rizky Ridho dan kawan-kawan di turnamen ini cukup berjalan baik. Pertandingan pertama melawan Kirgizstan, dimenangkan 2-0. Namun, mereka mengalami dua kekalahan (0-1) melawan Taiwan dan Korea Utara dengan hasil serupa.

Indonesia finis dengan defisit gol 0. Indonesia dijadwalkan menghadapi Uzbekistan di babak 16 besar pada 28 September 2023.