Sempat Jadi Orang yang Mengkritik Rasmus Hojlund, Kini Legenda Timnas Inggris Akui Kehebatannya

Rasmus Hojlund
Sumber :
  • US Snack Attack

JabarGary Lineker yang seorang Legenda timnas Inggris memberikan komentarnya soal striker baru Manchester United yakni Rasmus Hojlund dengan memuji penampilannya.

Hasil Lyon vs Manchester United Imbang 2-2 di Leg Pertama Perempat Final Liga Europa, Laga di Old Trafford Jadi Penentu

Uniknya, Gary Lineker sendiri termasuk sosok yang mengkritik langkah Man United merekrut Rasmus Hojlund diawal musim. Kritik Lineker adalah mengatakan bahwa Hojlund tidak berpengalaman dan dikontrak dengan harga tinggi.

Namun Lineker berubah pendapat sebelumnya setelah melihat penampilan sang striker dan mengaku sangat terkesan dengan penampilan dan aksi sang striker di Man United.

Preview Lyon vs Manchester United: Duel Seru Liga Europa 2024/25, Siapa Lebih Siap?

“Saya sudah menonton beberapa laganya dan jujur saya menyukai cara dia bergerak. Dia telah mencetak satu gol saat Man United berlaga melawan Bayern, namun dari yang saya lihat, saya cukup yakin ia akan mencetak banyak gol untuk Man United ke depannya,” ungkap Lineker.

Prediksi Olympique Lyon vs Manchester United, Fonsesca Persiapkan Diri Hadang Performa Terbaik MU

Rasmus Hojlund sendiri bertekad untuk mencetak lebih banyak gol untuk tim Man United. Dan dia akan mendapatkan kesempatan itu di pertandingan United berikutnya melawan Crystal Palace secara berturut-turut, di pertandingan Carabao Cup dan Liga Inggris.