Cek Fakta: Belum Ada Wakil Resmi di Piala Asia 2027 dari Asia Tenggara

Timnas Indonesia vs Tanzania
Sumber :
  • tvonenews.com - Julio Tri Saputra

Jabar – Ketiadaan wakil dari Asia Tenggara, termasuk Timnas Indonesia, yang berhasil meraih tiket ke putaran final Piala Asia 2027, menambah "kesedihan" di dunia sepak bola kawasan ASEAN.

Respon PSSI Soal Rumor Biaya Sidang Maarten Paes di CAS Capai Rp.30 Mliar

Hingga Jumat (7/6/2024), sudah ada 13 tim yang resmi lolos ke putaran final Piala Asia 2027 sekaligus memasuki babak kualifikasi ketiga Piala Dunia 2026 Asia.

Daftar tim yang telah lolos mencakup Arab Saudi, Qatar, Jepang, Korea Selatan, Oman, Iran, Uzbekistan, Irak, Yordania, UEA, Bahrain, Australia, dan Palestina.

Biaya Sidang Maarten Paes di Pengadilan Arbitrase Olahraga Capai Rp.30 M? PSSI Santai!

Piala Asia yang dianggap sebagai turnamen paling bergengsi di sepak bola Asia akan diikuti oleh total 24 tim, termasuk 18 tim yang lolos ke babak kualifikasi ketiga Piala Dunia 2026 di Asia. Sisanya, 6 tim akan dipilih berdasarkan hasil babak kualifikasi Piala Asia 2027.

Hingga saat ini, belum ada satu pun tim dari Asia Tenggara yang resmi memasuki babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026, yang juga berarti belum ada yang resmi meraih tempat di putaran final Piala Asia 2027.

Terbongkar! Ragnar Oratmangoen Ternyata Tidak Suka Jakarta

Hal ini tentunya mencerminkan kesenjangan level sepak bola di kawasan ini dibandingkan dengan wilayah lain di benua Asia.

Asia Tenggara total memiliki tujuh tim yang berlaga di babak kedua kualifikasi Piala Dunia 2026, yaitu Vietnam, Timnas Indonesia, Thailand, Malaysia, Myanmar, Singapura, dan Filipina.

Halaman Selanjutnya
img_title