Usai Coret Asnawi dari Skuat Garuda, Shin Tae-yong Buka Suara

Shin Tae-yong
Sumber :

VIVAJabar – Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong akhirnya buka suara setelah mencoret Asnawi Mangkualam dari Skuat Garuda untuk melawan Jepang dan Arab Saudi dalam matchday kelima Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Tambah Amunisi Baru, Erick Thohir Harap Ole Romeny Debut di Laga Indonesia Vs Australia

Tak hanya Asnawi, beberapa pemain seperti Malik Risaldi, Ernando Ari, Wahyu Prasetyo, dan Dimas Drajad juga dicoret oleh Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia Senior

Photo :
  • pssi.org
Bakal Bertandang ke Indonesia, Pelatih Bahrain: Siap!

Sebagaimana telah dijadwalkan, Indonesia akan bertanding melawan Jepang pada tanggal 15 November 2024 dan akan melawan Arab Saudi pada 19 November 2024 mendatang. Kedua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Namun beberapa pemain yang telah disebutkan di atas tidak dipanggil oleh pelatih Timnas Indonesia. Ternyata, alasannya karena mereka mengalami cedera.

Pelatih Bahrain Ngeluh Jelang Pertandingan Lawan Timnas Indonesia

Shin Tae-yong menegaskan dirinya tidak ingin memaksakan para pemain yang cedera itu untuk membela Timnas Indonesia.

"Ya mereka tidak saya panggil karena mengalami cedera," kata Shin Tae-yong dikutip pada Sabtu, 2 November 2024.

Halaman Selanjutnya
img_title