FC Twente Rilis Pemain yang Bakal Dilepas untuk Timnas, Nama Mees Hilgers Tak Tercantum

Mees Hilgers
Sumber :

VIVAJabar – Klub sepakbola asal Belanda, FC Twente baru-baru ini merilis nama para pemainnya yang akan dilepas untuk Timnas mereka masing-masing. Namun sayang, nama Mees Hilgers tidak tercantum dalam daftar tersebut.

Erick Thohir di Hubungi Thom Haye Usai Katakan Mundur Diri Dari PSSI

Melalui lama resminya, FC Twente merilis enam nama pemain yang akan mereka lepas membela Timnas masing-masing. Sayf Latief adalah salah satu yang akan dilepas untuk membela Timnas Tunisia di Kualifikasi Piala Afrika pada Senin, 18 November 2024.

Selebihnya, Youri Regeer, Anass Salah-Eddine, Max Bruns, Mats Rots dan Ruud Nijstad dipanggil membela Timnas Belanda kelompok umur.

Menpora Ungkap Naturalisasi Ole Romeny Sedang Di Proses PSSI

Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers

Photo :
  • -

Namun, tidak ada nama Mees Hilgers dalam daftar tersebut. Itu artinya Mees tidak mendapat izin klub untuk membela Timnas Indonesia saat menghadapi Jepang dan Arab Saudi di Stadion GBK.

Skuad Garuda Kembali Berlatih Setelah Pemilu di Bali

Sebelumnya, Hilgers memang tidak memastikan apakah ia akan memperkuat Timnas Indonesia melawan Jepang dan Arab Saudi. Ia mempertimbangkan kondisi tubuhnya yang sempat mengalami cedera.

“Ya, jadi masih tanda tanya apa yang akan saya lakukan. Saya punya keluhan ringan, dan hampir tidak melewatkan apa pun,” ujar Mees kepada media Belanda, Oost.

“Beberapa pemain di Timnas Indonesia, atau sebagian besar, tidak bermain sebanyak kami di Twente. Atau sebanyak yang saya mainkan. Jadi kami perlu membuat keputusan bijak untuk jangka panjang agar bisa bermain dalam semua pertandingan tanpa merusak tubuh,” tandasnya.

Mengetahui nama Mees Hilgers tak tercantum dalam daftar pemain yang akan dilepas, netizen Indonesia langsung terpancing emosi. Mereka ramai-ramai menggeruduk FC Twente melalui komentar di unggahan terakhir FC Twente.

“Jauh lebih respect ke fc dallas, ngebiarin paes ga main d match terakhir dulu itu demi bisa fit tampil di timnas,” komentar salah seorang warganet di unggahan terbaru FC Twente.

“Mess out aja ga nasionalisme. Mees gak niat main untuk Timnas, kasus sama kayak Elkan,” kata warganet lainnya.

“Saya sangat kecewa dengan mees hilgers dan fc twente. tak niat serius bermain untuk timnas klo tdk serius buat apa di naturalisasi jauh-jauh disumpah,” tulis warganet.

“Mess mess kalo gak mau bela Timnas ngomong aja,elkan jilid 2,” timpal warganet.

“Klub gak punya hak menahan pemain untuk gabung timnas, baru pulih dipaksa main full giliran untuk timnas dibilang pemulihan, hal kayak gini akan berulang kedepan nya,” sebut warganet.

“Elkan jilid ll inimah, bukti kalau nasionalisme rendah,” komentar warganet.