Hasil Scan Kevin Diks Aman, Langsung Bisa Main Lawan Arab Saudi?

Kevin Diks saat Indonesia Vs Jepang
Sumber :

VIVAJabar – Kondisi terkini Kevin Diks diungkapkan oleh manajer Timnas Indonesia, Sumardji. Dikatakannya, Kevin Diks sudah menjalani pemeriksaan dan hasilnya aman. Namun, apakah Diks dipastikan main di laga kontra Arab Saudi?

Usai Kalah dari Jepang, Shin Tae-yong Tegaskan Timnas Indonesia Banyak Kemajuan

Pertandingan Timnas Indonesia melawan Jepang pada matchday kelima Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Jum'at, 15 November 2024 kemarin menjadi awal Kevin Diks merumput bersama Skuat Garuda.

Pemain Timnas Indonesia, Kevin Diks

Photo :
  • -
Komentar Shin Tae-yong Usai Kalah dari Jepang

Dengan mengenakan jersey bernomor punggung 2, Diks dipasang sebagai bek sayap kanan Timnas Indonesia. Performanya begitu rapi dan mampu melapisi lini pertahanan Tim Merah-Putih.

Sayang sekali, menjelang babak pertama berakhir pemain berdarah Belanda itu mengalami benturan keras dengan pemain Jepang dan menyebabkannya cedera.

Shin Tae-yong Puji Penampilan Perdana Kevin Diks saat Indonesia Lawan Jepang

Pilar FC Copenhagen itu langsung ditarik dan diganti Sandy Walsh. Diks tampak berjalan dengan pincang dan kakinya terlihat diperban.

Kevin Diks

Photo :
  • -

Manajer Timnas Indonesia, Sumardji mengungkapkan kondisi terkini Kevin Diks. Katanya, pemain muda itu sudah menjalani scan MRI. Hasilnya aman, tidak ada indikasi cedera berat dengan Diks.

"Hasil MRI Kevin Diks aman, tidak ada indikasi cedera berat dan bisa diterapi," kata Sumardji pada awak media pada Sabtu, 16 November 2024.

Ditanya soal kemungkinan Kevin Diks bisa main saat melawan Arab Saudi, Sumardji belum bisa memastikan.

"Kita akan pastikan kondisi Kevin dalam 1 sampai 2 hari ke depan," ujar Sumardji.

Meski begitu, Sumardji mengkonfirmasi bahwa para pemain Timnas Indonesia lainnya dalam kondisi yang baik, dan bertekad meraih hasil terbaik kontra Arab Saudi.

"Semuanya dalam kondisi baik, anak-anak bertekad bangkit dan berjuang lawan Saudi," ungkap Sumardji.

  • Shin Tae-yong

    Photo :
    • -

Sebelumnya, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengungkapkan rasa senangnya dengan performa Kevin Diks. Shin Tae-yong bahkan menyebutnya sebagai pemain hebat karena tidak membuat kesalahan.

“Sebenarnya Diks adalah pemain hebat. Dia tidak membuat kesalahan,” kata Shin Tae-yong selepas pertandingan.