Mengerikan! Kronologi Justin Hubner Alami Cedera, Dapat Tendangan di Kepala

Justin Hubner
Sumber :

VIVAJabar – Kabar tak sedap datang dari pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner. Gelandang berusia 21 tahun itu mengalami cedera kepala dan harus dilarikan ke rumah sakit.

Adu Kuat Mentalitas Juara Timnas Indonesia vs Australia di Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Cedera itu dialami Hubner saat membela klubnya, Wolves U-21 melawan Aston Villa U-21 dalam laga Premier League 2 pada Sabtu, 14 Desember 2024. Laga tersebut selesai dengan skor 4-0 untuk kemenangan Wolves.

Justin Hubner

Photo :
  • Istimewa
Duel Timnas Indonesia vs Australia Jadi Ajang Pembuktian Ketajaman Ole Romeny di Level Nasional

Saat pertandingan Wolves U-21 vs Aston Villa U-21 hampir usai, Aston Villa mencoba mencuri gol. Akan tetapi petaka datang saat Luka Lynch mencoba merebut bola dari lini pertahanan Wolves.

Lynch kemudian mencoba melakukan tendangan salto, namun malah mengenai kepala Justin Hubner. Lynch langsung diganjar kartu merah.

Pemain Kunci Timnas Indonesia di Era Shin Tae-yong Tak Dibawa ke Australia, Patrick Kluivert Akhirnya Buka Suara

Tapi nahas, Justin Hubner mengalami luka kepala dan sempat mendapat perawatan cukup lama sebelum akhirnya ia harus ditarik keluar lapangan.

Sebagai informasi, penampilan Justin Hubner kala itu merupakan penampilan pertamanya di Premier League 2 bersama Wolves U-21 setelah melawan Arsenal U-21 pada 23 Agustus lalu.

Halaman Selanjutnya
img_title