STY Kegap Like Postingan soal Sulitnya Jadi Pelatih Tidak Segampang Omongan Pengamat

Shin Tae-yong
Sumber :
  • tvonenews.com

VIVAJabar – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY) baru-baru ini kegap menekan tombol like terkait unggahan yang menyebut betapa sulitnya menjadi seorang pelatih sepakbola.

Waduh! Anak Shin Tae-yong Bakal Bongkar Perlakuan PSSI ke Ayahnya, Ternyata....

Unggahan tersebut menunjukan sebuah video yang menampilkan Pelatih Timnas Spanyol, Luis De la Fuente bersama timnya.

“Jadi pelatih gak segampang omongan pengamat, lihat Spain,” demikian narasi unggahan yang disukai STY, dikutip VIVA Jabar Selasa, 31 Desember 2024.

Drama Pencopotan Shin Tae-yong: Reaksi Netizen dan Pemain Timnas

Shin Tae-yong (kiri) dan Erick Thohir (kanan)

Photo :
  • -

Sebagaimana diketahui, sejak STY bergabung dengan Timnas Indonesia pada 2019 silam, tidak sedikit pengamat sepakbola yang memberikan komentar pedas.

Shin Tae-yong Pamit Undur Diri Dipecat PSSI, Sang Anak Malah Pertanyakan Nasib Timnas Saat Ini

Sebut saja seperti Bung Towel, Coach Justin, dan pengamat sepakbola lainnya.

Bahkan, beberapa diantara mereka tidak tanggung-tanggung mendesak PSSI untuk memecat STY dari kursi kepelatihan Timnas Indonesia.

Menanggapi hal itu, pelatih berusia 54 tahun tersebut mengaku akan tetap fokus memberikan kontribusi terbaik bagi keberhasilan Timnas Indonesia.

"Kami akan melakukan yang terbaik untuk memastikan tim dewasa kami dapat mencapai Piala Dunia tahun depan,” tulis STY melalui akun Instagram pribadinya.

“Tolong beri aku dukungan yang banyak,” pungkasnya.*