Sambut Bahrain, Menpora Dito Ariotedjo Janjikan Keamanan Internasional untuk Laga Kontra Timnas Indonesia!
VIVA Jabar – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo menegaskan bahwa Indonesia akan memberikan sambutan terbaik bagi Timnas Bahrain dalam laga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada 25 Maret 2025.
Menpora memastikan bahwa pemerintah telah menyiapkan prosedur keamanan sesuai standar internasional untuk memastikan kenyamanan tim tamu.
"Kami telah berkomitmen untuk menyambut Timnas Bahrain dengan standar keamanan yang sudah ditetapkan secara internasional," ujar Dito Ariotedjo
"Semua permintaan dan harapan yang mereka ajukan akan kami penuhi." Lanjutnya
Sebelumnya, Dito menggelar pertemuan dengan Duta Besar Kerajaan Bahrain untuk Indonesia, Ahmed Abdullah Alharmasi Alhajeri, guna membahas keamanan Timnas Bahrain selama berada di Jakarta.
Pertemuan ini tak lepas dari insiden serangan siber yang dilakukan warganet Indonesia terhadap sejumlah laman resmi pemerintah dan asosiasi sepak bola Bahrain.