Bertolak ke Sydney! Pemain Abroad Timnas Indonesia Mulai Merapat Jelang Duel Sengit Lawan Australia
VIVA Jabar – Persiapan Timnas Indonesia menghadapi Australia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia semakin matang. Para pemain abroad mulai bertolak ke Sydney untuk bergabung bersama skuad Garuda.
Laga krusial melawan Australia dijadwalkan berlangsung pada Rabu, 20 Maret 2025, di Sydney Football Stadium. Untuk menghadapi laga penting ini, para pemain yang berkarier di luar negeri telah memulai perjalanan menuju Australia sejak Minggu (16/3/2025).
Gelombang pertama pemain yang terbang ke Sydney terdiri dari empat pilar utama Timnas Indonesia, yakni Thom Haye, Justin Hubner, Sandy Walsh, dan Rafael Struick. Keempat pemain tersebut akan bergabung lebih awal, disusul pemain-pemain lain dalam waktu dekat.
Pelatih Patrick Kluivert memanggil total 29 pemain untuk laga ini, dengan mayoritas di antaranya berkarier di kompetisi luar negeri. Thom Haye, misalnya, membela Almere City di Eredivisie Belanda dan bertolak ke Australia pada Sabtu (15/3).
Haye tampil penuh selama 90 menit dalam laga terakhirnya yang berakhir imbang 1-1 melawan NAC Breda. Sebelum berangkat, ia sempat membagikan momen keberangkatannya melalui unggahan di Bandara Schiphol.
"Kami selalu bermain untuk meraih kemenangan. Kami tidak ke Australia untuk hasil imbang. Kami ingin menang," tegas Haye dalam video yang diunggah di kanal YouTube pribadinya, The Haye Way.
Sementara itu, Justin Hubner, yang memperkuat Wolverhampton U-21, juga telah berangkat ke Sydney usai tampil penuh dalam kemenangan 1-0 melawan Reading U-21 pada Jumat (14/3).