Timnas Indonesia Harus Waspadai Pemain Kunci Australia Agar Bisa Menang di Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Australia
Sumber :

Jabar –Timnas Australia kehilangan banyak pemain kunci saat berjumpa Timnas Indonesia, 20 Maret 2025 nanti. Meskipun begitu, tim racikan Tony Popovic itu tetap harus diwaspadai karena punya banyak cadangan amunisi.

Thom Haye Makin Pede Bisa Rebut Kemenangan dari Socceroos di Laga Timnas Indonesia vs Australia

Australia akan menjamu Indonesia pada matchday ke-7 Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Sidney. Laga ini punya arti sangat penting bagi kedua tim terkait persaingan lolos ke Piala Dunia 2026.

Sial bagi Australia, sejumlah pemain kunci mereka harus absen. Alessandro Circati, Harry Souttar, dan Jordy Bos absen karena cedera. Nestory Irankunda, Thomas Deng, dan Cameron Devlin juga tidak masuk dalam daftar skuad.

Jelang Laga Timnas Indonesia vs Australia, Thom Haye: Kami ke Sydney Cari Menang

Meskipun begitu, Australia bukan tim yang bisa dianggap remah Indonesia. Socceroos punya tradisi lolos ke Piala Dunia dan tetap punya beberapa pemain kunci.

Craig Goodwin punya kaki kiri yang sangat kuat. Dia adalah eksekutor utama bola mati Australia. Goodwin harus benar-benar diwaspadai oleh para pemain belakang Skuad Garuda.

Egy Maulana Vikri Kecewa Tak Bisa Masuk Jadi Pemain Timnas Tapi Bertekad Lakukan Hal Ini

Goodwin sendiri tampil cukup bagus bersama Al Wehda di Saudi Pro League. Dia bikin lima gol dan enam assist dari 23 laga di Saudi Pro League.

Irvine diyakini jadi motor penggerak di lini tengah Australia. Dia punya level dan kualitas yang tidak diragukan lagi. Dia adalah pemain inti dan kapten di St. Pauli.

Halaman Selanjutnya
img_title