Menang Lawan Bahrain, Apakah Timnas Indonesia Masih Bisa Lolos Piala Dunia 2026? Begini Prediksi Pengamat
VIVA Jabar –Kemenangan atas Bahrain menempatkan Timnas Indonesia di peringkat ketiga Grup C dengan koleksi sembilan poin dari delapan laga.
Jumlah ini mengungguli perolehan Bahrain dan China yang mengepak enam poin.
Sementara itu, skuad Garuda masih terpaut satu poin dari Arab Saudi di peringkat ketiga, serta berjarak empat poin dari Australia di urutan kedua.
Secara matematis, kans Timnas Indonesia untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2026 masih tetap terbuka.
Nantinya, nasib anak asuh Patrick Kluivert akan ditentukan melalui dua pertandingan terakhir Grup C melawan China (5 Juni 2025) dan Jepang (10 Juni 2025).
Pengamat sepak bola nasional, Kesit Budi Handoyo, mengatakan jika peluang Timnas Indonesia untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2026 sebetulnya masih terbuka.
Namun, syaratnya cukup berat karena harus menyapu bersih dua laga tersisa dengan kemenangan.