Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina Mahal, Erick Thohir: Jangan Mau Kalah Sama Konser

Erick Thohir Ketum PSSI
Sumber :
  • Viva.co.id

VIVA Jabar – Ketua Umum PSSI Erick Thohir menjawab pertanyaan awak media terkait mahalnya harga tiket laga Timnas Indonesia vs Argentina, dilansir pada Rabu (31/5/2023).

Kabar Baik, Nathan Tjoe-A-On Akhirnya Bisa Bela Timnas Indonesia U-23 Lawan Korea Selatan

“Tentu kita melakukan research (riset) apa, harga-harganya yang bisa terjangkau. Saya juga ingin mengetuk gitu. Jangan selalu ketika kita membawa event olahraga besar selalu kalah bersaing sama entertaiment,” kata Erick Thohir.

Erick Thohir yang juga menteri BUMN itu kemudian membandingkan nilai gelaran musik dan olahraga di Indonesia. Menurutnya ada nilai lebih yang didapat penonton sepak bola dibandingkan konser.

Erick Thohir 'Perpanjang' Kontrak STY di Depan Para Pemain Timnas Indonesia U-23

“Padahal kan kalau entertainment, entertainment saja. Kalau olahraga ini ada nasionalismenya. Dan ini juga bagian membangun timnas kita. Mestinya secara value lebih mahal,” jelasnya.

Erick Thohir kemudian menjelaskan bagaimana mahalnya harga tiket pertandingan kelas dunia. 

Erick Thohir Beri Sinyal Positif untuk Kontrak Shin Tae-yong, Pemain Timnas Indonesia U-23 Setuju!

“Yang namanya FIFA World Cup itu jauh lebih mahal dari konser apapun. Nah, tapi tentu kita bertahap. Karena itu saya mendorong kemarin salah satunya di liga dan tim nasional bagaimana kita bisa mempersiapkan panitia yang baik sehingga kualitas game-nya naik,” kata Erick. 

“Jadi supaya ada apresiasi dari kedua belah pihak. Kita sebagai penyelenggara bisa memberikan operasional terbaik dan masyarakat olahraga bisa meninggikan status sosialnya,” imbuhnya.

Halaman Selanjutnya
img_title