Erick Thohir Cs Diharap Mampu Benahi Kompetisi

Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro
Sumber :
  • viva.co.id

JabarPSSI telah melaksanakan Kongres Luar Biasa (KLB) beberapa waktu lalu. Terpilih sebagai Ketua Umum PSSI adalah Erick Thohir. Menteri BUMN itu bersama jajarannya diharap bisa membenahi kompetisi.

Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro menaruh harapan besar terhadap pengurus baru PSSI hasil KLB tersebut. Ia berharap ada pembebanan kompetisi sepak bola Indonesia.

Menurut Seto, sepak bola Indonesia yang lebih baik adalah memenuhi indikator, yakni kompetisi yang sehat dan fair.

Shin Tae-yong Buka-bukaan Soal Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Ini Pesannya untuk Pemain Lokal

"Siapa pun yang jadi pengurus baru harapannya bisa membuat sepakbola Indonesia lebih baik. Artinya dari sisi kompetisinya sehat, fair," kata Seto, diktutip dari VIVA pada Rabu, 22 Februari 2023.

"Kami dari pelatih benar-benar bisa belajar. Semisal dalam sebuah pertandingan kami kalah, kami bisa melihat apa yang benar-benar jadi kekurangan kami, bukan lainnya," imbuhnya.

PSS Sleman Siapkan Strategi Baru Lawan Madura United, Hokky Jadi Andalan?

Lebih lanjut Seto menerangkan, bahwa kompetisi sehat harus bersih dari pengaguran skor. Tidak hanya itu, Seto beependapat bahwa kompetisi yang sehat itu akan menjadi titik balik bagi sepak bola Indonesia untuk berkompetisi di tingkat Asia Tenggara, Asia, bahkan di kancah Dunia.

Seto juga mengingatkan jika problem kompetisi sepakbola di Indonesia belakangan ini adalah masalah kepastian jadwal. Seto menjabarkan selama dua musim terakhir kompetisi sepakbola nasional tidak ada kepastian.

Halaman Selanjutnya
img_title