Antony Gacor! Sumbang 1 Goal dan Assist Saat Manchester United Menang 3-1 Lawan RC Lens

Manchester United
Sumber :
  • Twitter

JabarManchester United mengadakan pertandingan pramusim menghadapi klub asal Prancis. Laga antara Manchester United dan RC Lens berlangsung seru, dengan United berhasil memenangkan pertandingan usai bangkit dari ketertinggalan menjadikan skor 3-1.

Hebat! Striker Naturalisasi Timnas Indonesia Diincar Juventus dan Man City

Pertandingan ini berlangsung di Old Trafford pada Sabtu, 5 Agustus 2023. Memang, di babak pertama Man United melakukan beberapa kesalahan sebagai tuan rumah, membuat Lens akhirnya memimpin.

Lens memimpin pada menit ke-23 ketika tendangan lob Florian Sotoca mampu melewati André Onana dan berubah menjadi gol. Setelah tertinggal, Man United langsung mencoba mendobrak kembali pertahanan RC Lens. Namun, usaha mereka tidak berhasil dan akhirnya Lens unggul 1-0 melawan tuan rumah di penghujung babak pertama.

Penyerang Timnas Indonesia Jadi Target Transfer Juventus dan Man City

Baru pada babak kedua Manchester United mulai meningkatkan intensitas serangannya. Tidak butuh waktu lama, Marcus Rashford mencetak gol pembuka setelah assist tepat dari Antony untuk mengamankan hasil imbang 1-1

Hanya berselang lima menit setelah gol pertama, giliran Antony yang membobol gawang Lens. Kali ini ia terbantu dengan umpan dari Alejandro Garnacho. Gol tersebut membalikkan keadaan dan membuat tuan rumah unggul 2-1 pada menit ke-53.

Juventus dan Manchester City Incar Striker Naturalisasi Timnas Indonesia

Meski sudah memimpin, Man United masih terlihat bernafsu dan terus menekan Lens. Terbukti, Manchester United mencetak gol ketiga mereka hanya enam menit setelah gol Anthony.

Casemiro mencetak gol pada menit ke-59 lewat umpan Marcus Rashford. Dengan United unggul 3-1, jelas tuan rumah lebih mendominasi permainan. Tidak ada tim yang berhasil mencetak gol lagi hingga akhir pertandingan, dengan United menang 3-1 di pertandingan pramusim.