Mengejutkan! Vidi Aldiano Ngaku Tak Ada Jatah Bulanan untuk Sheila Dara

Vidi Aldiano
Sumber :
  • Intipseleb

JabarVidi Aldiano dan Sheila Dara menikah pada 2022. Kini, Vidi buka-bukaan soal tunjangan bulanan Sheila. Vidi mengaku tidak pernah memberikan uang bulanan kepada Sheila.

5 Tips Ampuh Naikkan Penonton TikTok dalam Sekejap

Berbicara di podcast Close The Door, Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa bercerita tentang jatah bulanan dalam rumah tangganya. Lalu, Vidi juga ditanyai apakah dirinya terlambat memberikan uang bulanannya kepada istrinya, Sheila Dara. Vidi mengaku tidak memberikan uang bulanan kepada Sheila. Sebab, keduanya memutuskan untuk menggunakan uangnya masing-masing untuk membeli sesuatu.

"Gue gak ada transfer bulanan. Gak ada, gue masing-masing," ujar Vidi Aldiano dikutip pada Sabtu, 23 September 2023.

Rahasia Video TikTok Masuk FYP, Berikut Cara Terbaru yang Wajib Kamu Coba

Namun, Vidi menegaskan, kalau untuk keperluan rumah tangga, uangnya berasal dari dirinya. Karena dia sudah lama hidup sendiri sebelum menikah.

"Cuma kemarin gue sempet bilang, kalau keperluan rumah tangga memang udah diambil saya pribadi karena emang aku udah tinggal sendiri itu sebelum nikah,” jelas Vidi.

TikTok Mod APK 36.7.3: Kualitas Pro Tanpa Bayar, Bikin Followers Nambah

Di sisi lain, Vidi juga mengatakan, sejauh ini pengeluaran Sheila belum banyak. Sang istri terbiasa membeli apa yang diinginkannya dari uangnya sendiri.

“Dan setiap pengeluaran, dia gak butuh banyak. Dia kerja sendiri, dia kalau mau beli tas segala macem pakai duit sendiri," kata Vidi terkait uang bulanan untuk Sheila Dara.