Kakak Virgoun Pamer Kebanjiran Wawancara Usai Sindir Inara Rusli, Netizen: Oh Mau Viral
- intipseleb.com
VIVA Jabar – Kakak Virgoun, Febby Carol, akhir-akhir ini ikut disorot netizen usai melontarkan sindiran untuk Inara Rusli hingga untuk Virgoun sendiri.
Kini ia pamer momen saat diserbu banyak media untuk melakukan wawancara. Namun aksinya itu berujung menjadi bahan hujatan netizen.
Kakak Virgoun Diserbu Banyak Media
Febby Carol beberapa kali menyindir Inara Rusli dan Virgoun lewat akun Instagram pribadinya. Mulai dari menyinggung soal sakit ginjal hingga membandingkan kesetiaan manusia dan anjing, berbagai unggahan kakak Virgoun itu jadi sorotan.
Kini putri Eva Manurung itu pamer momen saat dirinya dikerubungi wartawan dan melakukan wawancara.
“Apa adanya,” tulis Febby Carol dilansir dari Instagram pribadinya pada Kamis, 15 Juni 2023.
Bukan hanya satu,ia mengunggah dua potret sekaligus yang menampilkan momen wawancaranya bersama awak media.
Menurut Febby Carol, pro dan kontra itu adalah hal biasa dan tergantung sudut pandang orang yang melihat.
“Pro dan kontra itu biasa, tergantung dari sudut pandang mana anda melihatnya dan meresponnya,” imbuhnya pada unggahan terbaru.
Dihujat Netizen
Sontak saja kedua unggahan kakak Virgoun saat pamer diwawancara awak media tersebut ramai dikomentari negatif oleh netizen. Mayoritas menudingnya selama ini sengaja agar viral dan menjadi sasaran media.
“Ohh mau viral?” sindir netizen.
”Idih merasa bangga bisa masuk.....” timpal yang lainnya.
“Pengen viral gini amat,” sahut netizen ikut menyindir Febby Carol.
“Selamat ya, udah tercapai cita-citanya diwawancara tipi2, udah dihujat seindonesia baru ngeles, itu sindiran buat virgoun,” komentar netizen.
”Akhirnya bisa diwawancara juga, seneng dong mba,” tulis netizen di unggahan kakak Virgoun.