Dapat Dukungan, Nathalie Holscher Beberkan Biaya Pendidikan Adzan Hingga Puluhan Juta

Nathalie Holscher
Sumber :
  • Instagram

VIVA JabarNathalie Holscher lagi-lagi menjadi buah bibir publik. Pasca bercerai dengan komedian Sule dan memutuskan melepas hijab, kakak Nadya Holscher itu memang kerap disorot oleh awak media. Terbaru, soal permintaannya terhadap Sule untuk berhenti memberi nafkah bulanan untuk anaknya.

Nathalie Holscher Ungkap Alasan Tak Hadir di Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Tapi, yang tak kalah ramainya adalah video vlog mantan DJ seksi itu yang menyinggung soal biaya pendidikan anak semata wayangnya Adzam Andriansyah Sutisna. Diketahui, jumlah biaya pendidikan anak hasil pernikahannya dengan Sule itu mencapai puluhan juta rupiah.

Dilansir dari VIVA pada Ahad, 30 Juli 2023, mantan istri Sule itu mengungkap biaya pendidikan anak semata wayangnya tersebut mencapai hingga Rp. 23 juta.Dirinci, biaya pendidikan Adzam itu meliputi biaya registrasi sebesar Rp. 12 juta dan biaya SPP sebesar Rp. 11 juta untuk tiga bulan.

Di mana Lokasi Rizky Febian dan Mahalini Menikah? Ini Kata Pihak Keluarga Sule

"Guys ini pembayaran aku tadi ya, refund deposit, registrasi fee kedua, itu totalnya berapa, sekitar 12 juta. Tambah SPP-nya itu per tiga bulan, total itu 11 juta, Jadi totalnya, Rp23 juta guys," jelas Nathalie Holscher dalam vlog terbarunya.

Besaran biaya pendidikan Adzam itu pun membuat pegawainya terkejut. Menurut sang pegawai, biaya anak lelaki komedian Sule itu cukup untuk biaya kuliahnya selama dua semester sekaligus.

Akan Lepas Masa Lajang, Mahalini Bakal Jadi Mualaf

"Mohon maaf itu seperti biaya uang kuliah saya 2 semester," kata salah satu pegawainya.

Namun, Nathalie Holscher sama sekali tidak mempermasalahkan jumlah biaya pendidikan anaknya yang mencapai puluhan juta itu. Perempuan yang pernah dijuluki Ratu Amer itu hanya ingin memberi pendidikan terbaik untuk anaknya, Adzam.

"Tapi enggak apa-apa yang namanya ibu pasti pengen kasih yang terbaik," kata dia.

Setelah vlog itu muncul, komentar netizen langsung datang berduyun. Warganet yang mengetahui keseriusan dan perjuangan Nathalie untuk pendidikan Adzam hinggap merogoh kocek puluhan juta itupun memberi support atau dukungan. Mereka menguatkan Nathalie bahwa rejeki tak perlu dikhawatirkan.

"Tidak perlu khawatir dengan rezeki, InsyaALLAH selalu panjang. Kelak Adzam akan mengerti perjuangan Bunda nya demi memberikan yang terbaik untuk Adzam. Jadi anak yang sholeh ya, Nak. Jadi anak yang sehat dan kuat raganya, anak yang pintar lagi cerdas. Anak yang InsyaALLAH akan menjadi kebanggaan Ibunda dan selalu membawa kebaikan buat Bunda dan orang2 di sekitar mu. BarakALLAHU fiik," komnetar netizen.

"Gak masalah,kasihlah yg terbaik buat anakmu,selagi kamu busa dan mampu,semua kan utk anak,kereenn buunn????????????????," kata lainnya.

Namun begitu, tak sedikit pula netizen yang nyinyir hingga menyebut Nathalie Holscher mengungkapkan hal itu agar diketahui sang mantan suami, Sule.

"Norakkk artis2 lain jg skolah anaknya mahal2, tp ga pake diumumin jg x biayanya," kata seorang netizen.

"Dia begini biar sule tau. pdahal orang kaya beneran sekelas nia ramadhani nagita aja gak pernah pamer," tulis yang lain.

"Klo artis yg lain blm pernah aq denger ngomongin soal nominal biaya sklh anak2nya… knp ini malah di umumin ya… norak gak sich… ?!?," tulis netizen lainnya.