Bey Pastikan BIJB Siap Terima Peralihan Penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara

Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin di BIJB Kertajati Majalengka
Sumber :
  • Humas / DKIS Prov Jabar

VIVA Jabar - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat (Jabar), Bey Machmudin memastikan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Kertajati, Kabupaten Majalengka sudah siap menerima peralihan operasional penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara Bandung pada 29 Oktober 2023. 

Poin Unik Piala AFF Piala AFF 2024 Masuk Hitung FIFA Matchday

Ia pun telah mengecek semua fasilitas Bandara Kertajati termasuk moda transportasi pendukungnya bersama Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Selasa (10/10/2023). 

Good News! Piala AFF Dikabarkan Diakui FIFA Sebagai Pertandingan A Setara Piala Dunia

"Semua sudah siap dari segi fasilitas dan kami yakin pada tanggal 29 Oktober 2023 nanti berjalan sesuai rencana, penerbangan pesawat jet akan dipindahkan dari Bandara Husein Sastranegara Bandung ke Bandara Kertajati," ujar Bey. 

Sebelum mengecek fasilitas BIJB, Bey bersama rombongan dari Kementerian Perhubungan melakukan simulasi penggunaan bus Damri yang nantinya akan melayani penumpang dari Kota Bandung ke Bandara Kertajati. 

Menpora Ungkap Rencana Naturalisasi Ole Romeny oleh PSSI Masih dalam Proses

Bus berangkat dari Jalan Kebon Kawung, Kota Bandung, pukul 09.00 WIB menggunakan jalur Tol Cisumdawu. Tanpa menggunakan pengawalan, bus tiba di Bandara Kertajati, pukul 10.30. 

"Kami sudah simulasi menggunakan bus Damri sesuai dengan penumpang yang nanti akan menggunakan armada feeder  tersebut. Sengaja kami tidak menggunakan pengawalan dan waktu tempuhnya tadi selama 1 jam 30 menit," ungkap Bey. 

Halaman Selanjutnya
img_title