Festival Budayaw IV Tampilkan Kekayaan Budaya, Wisata dan Kuliner 4 Negara

Festival Budayaw IV, Pertunjukan Kesenian
Sumber :
  • Screenshot berita VivaNews

VIVA Jabar - Pemerintah Indonesia, melalui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bersama dengan Pemerintah Daerah Provinsi Sulawesi Selatan telah sukses menggelar Festival Budayaw IV di Benteng Rotterdam, Makassar, pada 1 s.d. 5 September 2023, lalu.

Pada acara penutupan, Festival Budayaw IV menggelar sebuah pementasan 'Budayaw Raya' dan seminar internasional 'Jalur Rempah' yang merupakan kolaborasi empat negara East ASEAN Growth Area yaitu Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, dan Filipina (BIMP-EAGA).

Direktur Pengembangan dan Pemanfaatan Kebudayaan, Direktorat Jenderal Kebudayaan, Kemendikbudristek, Irini Dewi Wanti, mengatakan budaya menjadi bagian penting untuk dapat memberikan solusi terhadap masalah global, isu lingkungan, ketahanan pangan, dan kesejahteraan. 

"Selama empat hari ini, kita telah menyaksikan kesenian, lokakarya pewarnaan alami, dan lokakarya kuliner dari semua delegasi, serta seminar jalur rempah. Keragaman budaya yang dikemas dalam festival ini tentu untuk hidup yang berkelanjutan,” ungkap Irini dalam penutupan Festival Budayaw IV, pada Senin (4/9/2023)

Melalui lokakarya pewarnaan alami dan kuliner, kata Irini, BIMP-EAGA telah merevitalisasi kembali wastra tradisional dan menghidupkan kembali lingkungan dengan keragaman hayati. 

“Banyaknya sumber karbohidrat yang dapat dibudidayakan menjadi pilihan kita, tidak semata-mata hanya mengandalkan beras atau nasi sebagai bahan makan utama, laut kita juga memberikan sumber protein yang luar biasa,” tutur Irini.