Ditolak RS Hermina, Pasien Kritis di Malang Tewas dalam Ambulans

Suasana di rumah duka Malang.
Sumber :
  • Viva.co.id

Tidak hanya itu, rumah sakit juga tidak mau meminjamkan ambulans untuk membawa Wahyu ke rumah sakit lain.

"Setelah ditolak, bed penuh. Minta diperiksa butuh alat. Mau pinjam ambulans katanya enggak ada, keluarga sempat naik pitam," tutur Calvin.

Beruntung, ada ambulans milik relawan yang baru saja mengantar korban kecelakaan ke Rumah Sakit Hermina. Ambulans itu bersedia membawa Wahyu ke Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA), Kota Malang.

Sayang, perjalanan menuju RSSA menjadi perjalanan terakhir bagi Wahyu. Sesampainya di rumah sakit milik Pemerintah Provinsi Jawa Timur itu, Wahyu sudah dinyatakan meninggal dunia usai diperiksa oleh tenaga kesehatan RSSA.

Keluarga Wahyu merasa dirugikan dan diperlakukan tidak adil oleh Rumah Sakit Hermina. Mereka berencana melaporkan rumah sakit tersebut ke pihak yang berwenang.

"Ini kan hak pasien untuk mendapatkan pertolongan pertama. Kami akan menuntut keadilan untuk Wahyu," kata salah satu keluarga Wahyu.