Masalah Mario Sandy Dikuliti Habis Warganet, Ternyata Pernah Tabrak Ojek Online di Jogja

Mario Dandy Satriyo, anak pejabat pajak Jaksel
Sumber :
  • VIVA/Zendy Pradana

Seketika dari arah belakang, tiba-tiba ada sebuah kendaraan yang melaju dengan kecepatan sangat tinggi hingga akhirnya membuat sang pengemudi mobil tersebut menabrak pengemudi ojek online dan mobil lainnya yang berada tepat di depannya.

"tiba2 dari belakang ada motor ngebut bgt (yg mana ternyata si yg lagi viral ini yg bawa)," tulis warganet lagi di Twitter.

Diduga, putra dari pejabat Direktorat Jenderal Perpajakan Jakarta Selatan ini tengah buru-buru ingin mengejar lampu hijau yang akan segera berubah menjadi lampu merah.  Alih-alih berhasil lolos dari lampu merah, tapi ini justru sebaliknya dia tidak bisa mengejar lampu hijau yang masih menyala.

"Dia kayaknya ngejar lampu hijaunya cuma kurang perhitungan speed, jd nabrak abang gojek yg ada di belakang mobilku, sekaligus kena mobilku juga," tandasnya.

Setelah kejadian penganiayaan kemarin, berbagai isu pun terkuak di media sosial Twitter. Selain ternyata pernah menabrak ojek online, ada juga yang mengungkapkan bahwa kakek Mario Dandy ini merupakan seorang jenderal di Pulau Jawa.

"Waktu dia dibilang alumni Taruna Nusantara, aku udah curiga dia pasti keluarga Jenderal. Eh benar aja kakeknya dari pihak ibu mantan Pangdam di pulau Jawa," tulis pengguna akun Twitter @tomahawkri.