Tak Mau Dicurangi, Netizen Indonesia Serbu Akun Instagram FA Bahrain: No Laser!

Timnas Indonesia
Sumber :

VIVAJabarNetizen Indonesia turut mengawal pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain dalam lanjutan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Pertandingan tersebut akan digelar pada Kamis, 10 Oktober 2024 malam WIB di Stadion Nasional Bahrain.

Jelang pertandingan penting tersebut, akun Instagram Bahrain Football Association (FA) digeruduk netizen Indonesia. Mereka menyampaikan peringatan kepada Federasi Sepakbola Bahrain itu agar tetap bersikap sportif.

Diketahui pertandingan melawan Bahrain tersebut sangat penting bagi Skuad Garuda, terlebih pelatih Timnas Indonesia berambisi merebut poin penuh di laga tersebut untuk mengamankan tiket ke babak selanjutnya.

Suporter Indonesia

Photo :
  • -

Menjelang pertandingan berlangsung, netizen Indonesia ramai-ramai membubuhkan komentar di akun Instagram Federasi Sepakbola Bahrain @bahrainfa. Mereka memanjatkan doa agar tim merah-putih meraih kemenangan.

Tak hanya itu, netizen Indonesia tersebut juga mengingatkan Bahrain untuk bersikap sportif. Bahkan ada yang bernada ancaman akan membalas jika ada perbuatan tidak sportif dari Bahrain.

"Bermainlah dengan sportif .. ingat kalian punya laga tandang nanti di Indonesia .. kami bisa melakukan lebih parah dari apa yang Anda lakukan" kata seorang netizen.

Salah satu komentar netizen Indonesia yang paling banyak mendapat respons dan ratusan like adalah imbauan untuk tidak menggunakan laser dan tidak melakukan drama.

"NO LASER, NO DIVING, NO DRAMA". tulis seorang netizen RI.

Rupanya bukan tanpa alasan netizen menggeruduk Instagram FA. Sebab, ada insiden saat Bahrain melawan Jepang. Saat itu ada penggunaan laser oleh suporter Bahrain pada pemain Jepang yang hendak melakukan penalti.

Hal ini dinilai curang karena mengganggu konsentrasi pemain Jepang. Selain itu, dalam pertandingan dengan Australia, pemain Bahrain disebut kerap bertingkah berlebihan.

"No drama ya mainnya no licik awas aja banyak drama kita hilangin ni akun," kata netizen lainnya.

Untuk diketahui, Bahrain saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Bahrain ada di posisi itu dengan meraih 3 poin dari satu kemenangan dan satu kekalahan.

Sementara Indonesia berada satu tingkat di bawah Bahrain, yakni posisi keempat. Anak-anak asuhan Shin Tae-yong itu meraih 2 poin dari dua pertandingan seri melawan Arab Saudi dan Australia.