Berani Umrah Bareng Dinar Candy, Ko Apex Minta Netizen Beri Komentar Sehat

Ko Apex dan Dinar Candy
Sumber :
  • viva.co.id

VIVA Jabar – Kedekatan Dinar Candy dengan pria bernama Arfandi Susilo alias Ko Apex sempat menghebohkan kanal pemberitaan selebritis Tanah Air. Pasalnya, keduanya diduga menjalin perselingkuhan dan akibatnya Dinar Candy disebut sebagai perebut laki orang (pelakor).

Namun, beberapa hari lalu istri sah Ko Apex yakni Ayu Soraya mengungkap fakta yang mencengangkan. Ia menyebut suaminya telah nikah siri dengan DJ seksi itu.

Tudingan nikah siri tersebut menguat setelah Ko Apex dengan bangga mengunggah potret dirinya bersama Dinar Candy yang tengah melaksanakan ibadah umrah. Dalam potret itu, Ko Apex memakai kopiah putih dan Dinar Candy memakai hijab.

Sebagai caption, Ko Apex meminta haters nya berhenti dulu menghujat, sebab mereka tengah berada di tanah suci. Tak hanya itu, Ko Apex meminta agar netizen memberi komentar yang sehat.

"Yg mau menghujat di rem2 dlu, karna ini judul nya ibadah. Nnti yg ngehujat malah dapat dosa. Klo udh berani ke tanah suci, kalian komen yg sehat," tulis Koh Apex yang dikutip dari Instagramnya @ko__apex, dikutip pada Selasa (7/11/2023).

Di sisi lain, Ayu Soraya mengaku dirinya sudah tidak tinggal satu atap dengan suaminya tersebut. Menurut Ayu Soraya, hal itu dikarenakan Ko Apex sudah mengaku menikah siri dengan Dinar Candy.

"Sudah sejak 21 September, kami sudah ngga satu rumah. Alasannya ya karena suami kan sudah mengaku sudah nikah siri (dengan Dinar Candy)," ungkap Ayu Soraya dalam konferensi pers di kawasan Tebet, Jakarta Selatan pada Jumat 3 November 2023.

Ayu mengaku dirinya tidak tahu kapan Ko Apex nikah siri dengan Dinar Candy. Tapi ia mendapat kabar pernikahan tersebut sekitar bulan Agustus.

"Suami aku sih ngomong sama keluarga katanya awal bulan delapan (Agustus). Waktu itu aku lagi di Thailand dan sampai saat ini aku masih berstatus istri sah," tandasnya.