Pengacara Pastikan Orang Ketiga Bukan Penyebab Desta Talak Cerai Natasha Rizki

Presenter, Deddy Mahendra Desta
Presenter, Deddy Mahendra Desta
Sumber :
  • intipseleb.com

VIVA Jabar – Permohonan talak cerai yang diajukan oleh Desta terhadap sang istri Natasha Rizki menyisakan tanda tanya besar bagi publik. Pengacara Desta yakni Hendra K Siregar menegaskan bahwa penyebab perceraian kliennya itu bukan karena adanya orang ketiga.

Hendra mengatakan ada banyak perbedaan pendapat yang mulai muncul di tengah rumah tangga Desta dan Natasha.

Pasangan yang usianya terpaut 16 tahun itu pun sering bertengkar belakangan ini karena perbedaan cara pandang dalam menyelesaikan masalah.

"Ya, cekcok, seperti itu, ada sebatas itu saja beberapa waktu belakangan ini. Kalau soal pihak ketiga, tidak ada, dipastikan tidak ada," kata Hendra dalam wawancara virtual dengan awak media, Kamis 18 Mei 2023.

Selain itu, Hendra juga membantah adanya masalah ekonomi yang menimpa keluarga Desta. Menurutnya, urusan finansial Desta dan Natasha sejauh ini baik-baik saja.

Hanya saja, setelah 10 tahun menikah, mulai muncul perbedaan visi dan misi antara keduanya yang menimbulkan berbagai masalah.

"Tidak ada (masalah ekonomi). Dan masih jalan baik-baik aja. Cuma udah ngga sejalan lagi, visi misi, sehingga ada perceraian ini. Dan mereka juga sudah sepakat sebenarnya," ungkap Hendra.