Diawali dengan Bismillah, Nathalie Holscher Positif Ingin Tempuh Hidup Baru

Nathalie Holscher buka hijab
Sumber :
  • Screenshot berita VivaNews

Bukan hanya itu, Nathalie Holscher pun membeberkan soal perselingkuhan. Meski dia tidak menuliskan dengan terang-terangan sosok yang dia sebut berhubungan dengan wanita lain itu.

"Cukup ramai tentang nafkah anak dan lagi-lagi tentang harta, harta, dan harta. Bisa distop saja bulanan Adzam. Mobil, rumah, silakan ambil. Insyaallah saya bisa melalui semua bersama anak saya. Sudah cukup kemarin kesakitan saya, sudah cukup saya melakukan apapun untuk dia yang pada akhirnya sia-sia," tulis Nathalie Holscher.

"Ketika dia selingkuh dan chat dengan wanita lain berikut bukti, saya melahirkan anak saya pun sampai berpikir ingin tes DNA. Saya hamil pun sampai chat ke salah satu anaknya dan nanya 'gimana nih, bunda hamil'. Sudah cukup saya tutup-tutupi dan saya ingin menjalani hidup baru saya dengan tenang bersama anak saya! Terima kasih," tutup Nathalie.

Hingga berita ini diturunkan Nathalie belum juga mengungkap alasannya melepas hijab. Salah satu orang terdekatnya pun buka suara, yakni Ustadz Derry Sulaiman. Menurutnya, Nathalie Holscher membuka hijab bukan karena pekerjaan.

"Menurut saya, dia lepas hijab nggak ada itu urusan pekerjaan. Selama ini kan dia nggak menanggapi wartawan, nggak datang ke podcast-podcast, padahal dia bisa saja memanfaatkan momentum. Tapi karena ia merasa ini adalah kelemahan dan bukan hal yang harus dibanggakan," kata Ustaz Derry Sulaiman saat ditemui di Studio Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan pada Senin, 17 Juli 2023 kemarin.