Midea Siap Bangun Pabrik Baru pada 2025 Target Produksi Jutaan Unit

Midea, Perusahaan Elektronik
Sumber :
  • Pribadi/Istimewa

VIVAJabar Midea Electronics Indonesia terus memperluas sayap bisnisnya di Tanah Air. Dalam acara National Dealer Gathering 2024, perusahaan ini mengumumkan rencana pembangunan dua pabrik baru untuk memproduksi kulkas dan mesin cuci

Tips Ampuh Merawat Peralatan Rumah Tangga Agar Tahan Lama

Pabrik kulkas akan berlokasi di Karawang, Jawa Barat, sementara pabrik mesin cuci akan dibangun di Kawasan Industri Jababeka, Cikarang.

“Pembukaan dua pabrik ini menegaskan komitmen Midea untuk terus memperkuat pasar elektronik di Indonesia dan menjadi merek elektronik nomor satu di Tanah Air,” ujar Jack Ding, President Director Midea Electronics Indonesia di Jakarta, Kamis, 12 Desember 2024. 

Kulkas 2 Pintu Murah Meriah, Performa Maksimal! Cek List Lengkapnya

Selain memperkuat produksi lokal, ekspansi ini juga diharapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi perekonomian Indonesia, terutama melalui penyerapan tenaga kerja. 

Midea berkomitmen untuk memenuhi target Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) sebesar 25% untuk setiap produknya, sejalan dengan program pemerintah untuk mendorong industri dalam negeri.

7 Rekomendasi Mesin Cuci Front Loading Terbaik untuk Rumah Modern

Produksi Massal dan Target Ekspor

Midea, Perusahaan Elektronik

Photo :
  • Pribadi/Istimewa
Halaman Selanjutnya
img_title