Hadirkan Kisah Seru Touring Vespa, Film Dokumenter The Last Journey Resmi Diluncurkan

Film The Last Journey
Sumber :
  • viva.co.id

VIVA JabarThe Last Journey merupakan film dokumenter yang diproduksi oleh Pinisi Pictures yang berkolaborasi dengan Simplemind Communications. Film dokumenter ini telah resmi diluncurkan di Taman Ismail Marzuki, Menteng, Jakarta Pusat pada Jum'at, 14 Juli 2023 kemarin.

Shin Tae-yong Minta Dukungan untuk Skuad Muda yang akan Berlaga di Piala AFF 2024

Pada acara peluncuran film dokumenter yang dikerjakan sejak awal tahun 2022 lalu itu, dihadiri langsung oleh sang sutradara, Mario Arfani serta seluruh pemain dan tim yang terlibat.

Film dokumenter ini mengisahkan tentang perjalanan empat Sabahat yakni Ulil, Bayu, Atur dan Enzo saat melakukan touring dengan motor Vespa. Mereka melakukan perjalanan dengan motor antik itu menuju acara Vespa World Day Bali di Nusa Dua, Pulau Dewata itu.

Shin Tae-yong Sudah Tentukan Skuat Final untuk Piala AFF 2024

"Alhamdulillah senang banget sampai akhirnya hari ini bisa screening ini pencapaian satu tahun. Emang jauh-jauh sebelum produksi ini, pengin buat film traveling tentang keindahan alam Indonesia. Karena suka traveling juga. Inspirasinya dari kita aja yang sering Vespa-an dan traveling ke seluruh Indonesia," kata Mario Arfani pada saat konferensi pers di acara peluncuran tersebut.

Empat orang sahabat tersebut, melakukan perjalanan panjang dengan menggunakan motor Vespa demi menghadiri acara prestisius di Bali.

Statistik Mengesankan Asnawi Mangkualam Sebelum Gabung Timnas Indonesia

Rute perjalanan membawa mereka menjelajahi keindahan alam dan kenikmatan kuliner Taman Nasional Baluran, Gunung Bromo, Pantai Pandawa, dan Pegunungan Kintamani.

"The Last Journey Ini bukan hanya sekadar film dokumenter tentang touring Vespa, tapi orang-orang dibaliknya. Bercerita tentang persahabatan dan perjalanan untuk menikmati keindahan alam Indonesia dan kehangatan masyarakat lokal. Keberadaan Vespa di dalamnya, memberikan karakter yang kuat," kata Mario.

Halaman Selanjutnya
img_title