Telkom Gelar Sertifikasi 1.000 Peserta Telkom DigiUp Tahun 2023
- Tangkap layar
Program ini mempunyai tujuan untuk menghasilkan lulusan yang mampu menerapkan sebuah informasi dan content menjadi sebuah visualisasi yang menarik. Hal ini ditujukan untuk berbagai tujuan komunikasi dan pemasaran melalui media digital.
"Ujian Sertifikasi yang ditempuh adalah Sertifikasi Kompetensi Content Creator Mengacu pada Standar SKKNI." Ujar Danan
Program 3D Animator memiliki dua kelas yang beranggotakan masing-masing 40 Siswa sehingga total siswa menjadi 80 Orang.
Program ini bertujuan dalam menghasilkan lulusan yang fasih dalam memproses produksi objek 3D. Objek ini nantinya akann digunakan untuk kebutuhan visualisasi produk, animasi, karakter game dan televisi serta industri virtual reality (VR) yang semakin berkembang.
"Ujian Sertifikasi yang ditempuh adalah Sertifikasi Junior Animator yang mengacu pada Standar SKKNI." kata Danan.
Program Cinematography memiliki tiga kelas dengan total siswa sebanyak 120 Orang. Tiga kelas ini terbagi menjadi 40 siswa setiap kelasnya.
Program ini memiliki tujuan dalam menghasilkan lulusan yang ahli dalam estetika, teknik, dan teknologi sinematografi. Selain itu juga program ini berawal dari pengembangan cerita, penulisan skenario dan pembuatan storyboard. Kemudian, diwujudkan dalam karya video pendek. Siswa juga mempelajari seluruh rangkaian produksi, dari proses pra-produksi hingga produksi untuk kebutuhan film pendek atau commercial video.