Perbedaan iPhone XS dan iPhone XS Max dan Harganya, Mana yang Lebih Worth It?

iPhone XS
Sumber :
  • Digital Trends

VIVAJabar – Jika kamu tertarik ingin membeli iPhone SX atau iPhone XS Max, kamu perlu mengetahui perbeaan keduanya agar tidak salah beli. Kedua iPhone ini dirilis pada tahun 2018 bersamaan dengan iPhone XR.

Dibanderol dengan Harga 21 Jutaan! Intip Spesifkasi Unggul iPad Air 2024

Di tahun 2024, iPhone XS dan XS Max sudah mengalami banyak penurunan harga. iPhone XS dan XS Max juga masih sangat layak untuk dibeli di tahun ini. Untuk spesifikasinya, kedua iPhone ini juga memiliki beberapa keunggulan, sehingga tidak heran jikan masih banyak orang yang mengincar iPhone ini di tahun 2024.

Dari segi tampilan, iPhone XS dan iPhone XS Max sekilas terlihat mirip dan tidak jauh berbeda. Varian warna dari kedua smartphone ini juga sama, yaitu abu-abu, emas, dan perak. Untuk mengetahui lebih detail, mari simak spesifikasi kedua smartphone keluaran Apple ini.

Update Harga Terbaru iPad Pro M4 dan Cek Spesifikasinya di Sini

 

Layar dan Desain

Oppo F27 Pro Plus Hadir dengan Spesifikasi Unggul, Kalahkan Pendahulunya?

 

Perbedaan yang paling mencolok dari kedua smartphone ini terdapat pada bagian ukurannya. Layar iPhone XS memiliki ukuran standar dan tidak jauh berbeda dengan tampilan iPhone X, yaitu sebesar 5,8 inci. Sementara itu, iPhone XS Max mdemiliki ukuran jumbo, yaitu mencapai 6,5 inci. Resolus iPhone XS Max tentu lebih besar dibandingkan dengan iPhone XS. iPhone XS Max memiliki resolusi sebesar 1242 x2488 piksel, sedangkan iPhone xS memiliki resolusi 1125 x 2436 piksel. 

 

Kedua smartphone ini memiliki desain dengan logo Apple di posisi atas. Keduanya juga memiliki desain layar berponi yang sama dengan iPhone 13 series. 

 

Daya Tahan Baterai

 

Secara umum, iPhone XS  memiliki ukuran baterai yang lebih kecil kapasitasnya yaitu 2658 mAh. Kapasitas ini diklaim mampu bertahan selama 20 jam untuk panggiln tetelpon dan 12 jam untuk akses internet.  Sementara itu, iPhone XS Max memiliki kapasitas baterai mencapai 3174 mAh, tentu pemakainnya lebih lama dibandingkan dengan iPhone XS.

 

Performa 

 

Untuk performa, ponsel keluaran Apple ini sudah tidak perlu diragukan lagi. Apple menjadi merek ponsel terdepan dalam hal prosesor. iPhone XS dan XS Max sudah ditunjang dengan chipset A12 Bionic terbaru. iPhone XS dan XS Max juga masih mendapatkan update iOs terbaru di tahun 2024 ini.

 

Untuk saat ini, iPhone XS dan iPhone XS Max sudah banyak mengalami penurunan harga. Berikut detail harganya.

 

iPhone XS 

 

iPhone XS 64 GB Rp. 5.200.000

 

iPhone XS 256 GB Rp. 5.800.000

 

iPhone XS 512 GB Rp. 6.300.000

 

iPhone XS Max

 

iPhone XS Max 64 GB Rp. 6000.000

 

iPhone XS Max 256 GB Rp. 6.700.000

 

iPhone XS Max 512 GB Rp. 7.200.000