Samsung Minggir Dulu! Tahta Tertinggi Ponsel Lipat 2024 Dipegang Brand Ini
- XiaomiUI
Disusul oleh Vivo sebagai posisi kedua dengan pangsa pasar 23,1% berkat kehadiran X Fold 3 dan X Fold 3 Pro yang dibekali dengan berbagai teknologi canggih untuk kelas smartphone flagship sehingga mampu bersaing di pasar gadget.
Kedua smartphone lipat ini dibekali dengan teknologi canggih, desain ringan, dan kamera yang memukau.
Vivo juga telah menghadirkan model"vanilla" yang dijual lebih terjangkau untuk jajaran ponsel lipat di kelasnya.
Honor saat ini berada di posisi ketiga sebagai pengusung smartphone lipat dengan pangsa pasar sebesar 20,9%. Perusahaan ini berhasil memperkenalkan Magic V Flip, Magic Vs3, dan Magic V3 yang sangat populer di kalangan masyarakat dan banyak peminatnya.
Xiaomi saat ini berusaha mengejar ketertinggalan dan telah berhasil memperkenalkan Mix Fold 4 dan Mix Flip yang baru saja dirilis dan diperkirakan akan mendongkrak pangsa pasar Xiaomi dalam beberapa bulan mendatang.
Walaupun Huawei memimpin untuk ponsel lipat, namun persaingan tetap akan berlangsung secara ketat dan konsisten.
Setiap brand diharapkan dapat mengatasi masalah seperti harga, daya tahan, dan pengalaman pengguna agar kualitas ponsel lipat milik mereka tetap diminati dan diakui oleh masyarakat sebagai ponsel lipat terbaik.