Cara Aman Mematikan Laptop yang Hang atau Freeze
Kamis, 21 November 2024 - 21:20 WIB
Sumber :
VIVAJabar – Laptop yang mengalami error, hang, atau freeze bisa sangat mengganggu, terutama saat kamu sedang sibuk bekerja atau belajar.
Dalam kondisi seperti ini, mematikan laptop dengan cara yang benar menjadi penting agar perangkat tetap aman dan data tidak rusak.
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mematikan laptop yang tidak merespons, baik menggunakan keyboard maupun menu tertentu di Windows. Berikut beberapa cara aman yang bisa kamu coba:
1. Gunakan Penjadwal Tugas (Task Scheduler)
Cara pertama ini memungkinkan kamu untuk mematikan laptop secara otomatis dengan menggunakan Penjadwal Tugas di Windows. Berikut langkah-langkahnya:
• Buka Penjadwal Tugas melalui menu Start.
• Klik “Tindakan” dan pilih “Buat Tugas Dasar”.
Halaman Selanjutnya
• Ketik nama dan deskripsi untuk tugas ini agar mudah diingat (misalnya: “Matikan Laptop”).