PPDB SMA, SMK, SLB Jabar Tahap 1 dan 2 Berlangsung Objektif, Transparan, dan Akuntabel
- Istimewa
VIVA Jabar – Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA, SMK, SLB Provinsi Jawa Barat (Jabar) Tahun 2023 Tahap 1 dan 2 berlangsung sesuai prinsip PPDB, yakni objektif, transparan, dan akuntabel.
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Jawa Barat (Jabar), Wahyu Mijaya, Senin (10/7/2023).
Dari total 519.537 pendaftar, sebanyak 299.869 calon peserta didik baru diterima di PPDB SMA, SMK, SLB tahun 2023 tahap 1 dan 2.
Berdasarkan data yang diterima, jumlah pendaftar secara keseluruhan untuk jenjang SMA negeri dan swasta sebanyak 305.941 orang, SMK (212.428), dan SLB (1.168).
Kadisdik mengungkapkan, PPDB Jabar tahun 2023 tahap 1 dan 2 berjalan lancar. "Namun, tentunya kita tidak bisa menerima (calon peserta didik) secara keseluruhan karena jumlah kuota relatif terbatas," ujar Kadisdik.
Sebenarnya, tambah Kadisdik, pendaftar sudah bisa memantau dari awal hingga hari terakhir pendaftaran. "Jadi, mereka bisa melihat kemungkinan diterima atau tidak. Terakhir, kami memverifikasi kebenaran data sehingga kami harus memastikan dan terus berupaya memverifikasi data-data yang benar dan sesuai," tuturnya.
Untuk permasalahan dan pengaduan PPDB, lanjut Kadisdik, pihaknya menyediakan kanal pengaduan resmi secara online dan offline 3 x 24 jam.