Baru Setahun Jalan, Keju Mozarella Kota Batu Tembus Omzet Penjualan Ratusan Juta Per Bulan
- Screenshot berita VivaNews
Dirinya pun menceritakan proses mengolah susu menjadi keju mozarella. Pertama bahan utama susu masuk ke mesin 'cheese fat'.
Suhu susu dinaikkan menjadi 30 derajat dan ditambah bahan pengasam (asam organik) untuk menurunkan Ph susu.
"Kemudian juga ditambah bahan penggumpal agar susu secara optimal menggumpal seperti jelly. Proses selanjutnya, setelah menggumpal dihancurkan dengan cara dicacah menggunakan pisau untuk mempercepat proses pengendapan," tuturnya.
Setelah dihancurkan, gumpalan beku dan cair akan muncul. Lalu cairannya dibuang, dan yang beku sudah menjadi keju. Berikutnya keju yang sudah jadi diolah lagi agar menjadi mozarella.
"Proses terakhir keju dilakukan pemuluran adonan pada kondisi suhu 70-80 derajat menggunakan mesin strecher. Setelah itu keju mozarella pun jadi lalu dicetak dan dibekukan," katanya.