Resep: Kue Berdopo, Camilan Khas Bantul Yogyakarta

Destinasi Kuliner, Kue Berdopo (Bantul Yogyakarta)
Sumber :
  • Screenshot berita VivaNews

VIVA Jabar - Satu lagi kuliner asal Bantul-Yogyakarta yang tak kalah nikmat. Kuliner ini semacam jajanan atau camilan (kudapan). Hingga saat ini, kuliner masih bisa didapatkan di pasar-pasar tradisional di wilayah Bantul-Yogyakarta dan sekitarnya.

Performa Tangguh Blender Xiaomi: Pisau Tajam hingga Fitur Canggih

Jadi, bila Anda jalan-jalan ke daerah Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta, jangan lupa mampir ke pasar.

Di sana kue jadul yang sekarang sudah mulai langka, namanya kue berdopo, kue khas asli Bantul. 

Game Simulasi Toko Roti dan Kue, Cocok Bagi Anda uang Suka Kulineran

 

Tips Jitu Dapatkan Uang Untuk Ibu Rumah Tangga, Yuk Baca Caranya

 

Kue yang terbuat dari singkong dan digulung dengan isian unti atau enten-enten itu rasanya manis gurih, dimakan dengan parutan kelapa dan gula merah cair. Dari sisi rasa, sangat lezat. Anda harus mencobanya. 

Kue berdopo telah ada sejak zaman penjajahan Belanda, dimana saat itu rakyat hidup susah, tidak bisa makan beras, hanya makan singkong.

Maka terciptalah kue berdopo ini, asal katanya dari bertapa, yang dulu dilakukan karena hidup prihatin.

Karena mulai langka, belum tentu Anda bisa menjumpai kue ini di pasar. Namun, Anda bisa membuat kue berdopo sendiri dengan resep yang tidak berubah dari zaman dulu kala.  

Kue Berdopo 

 

Destinasi Kuliner, Kue Berdopo (Bantul Yogyakarta)

Photo :
  • Screenshot berita VivaNews

 

Bahan Kulit: 

  • 300 gr singkong parut
  • ½ sdt vanili bubuk
  • 1 sdm gula pasir
  • ¼ sdt garam
  • Air daun suji
  • Bahan Isi:
  • 125 gr kelapa parut
  • 50 gr gula kelapa
  • ¼ sdt garam
  • 2 lembar daun pandan
  • 50 ml air

Cara Buat: 

  1. Kulit: singkong parut, vanili, garam, air daun suji diaduk sampai rata, bentuk adonan bulat-bulat sebesar bakso 
  2. Unti/enten-enten: campurkan kelapa parut, gula kelapa, garam, daun pandan dan air, masak sampai meresap sambil diaduk sampai kental 
  3. Didihkan air dalam panci bertutup, apinya tidak perlu dimatikan 
  4. Ambil tutup panci, lalu ambil satu bulatan adonan, pipihkan pada tutup panci bagian dalam
  5. Letakkan tutup panci di atas panci yang berisi air mendidih 
  6. Setelah matang, angkat tutup panci, ambil adonan yang sudah matang, isi dengan unti/enten-enten, lalu gulung lakukan sampai adonan habis 

Kue berdopo dapat dinikmati begitu saja langsung, atau kalau mau lebih nikmat, tambahkan topping parutan kelapa dan kinca gula merah. 

Selamat mencoba!