Pasca Ledakan Depo Pertamina Plumpang, Erick Thohir Ditantang Pecat Ahok

Erick Thohir
Sumber :
  • Istimewa

Jabar – Menteri BUMN, Erick Thohir kian menjadi sorotan usai meledaknya Depo Pertamina Plumpang. Yang paling menjadi perhatian dari sekian sorotan terhadap Erick adalah dari anggota Komisi VII DPR RI Fraksi PKS, Mulyanto. Pasalnya, Mulyanto menantang Erick Thohir untuk memecat Direktur Utama sekaligus Komisaris Utama Pertamina yakni Basuko Tjahya Purnama (Ahok).

Erick Thohir Siapkan Miliaran Rupiah Demi Ole Romeny

Dengan berani Mulyanto mengatakan, harusnya Erick Thohir tidak hanya memecat Direktur Penunjang Bisnis Pertamina Dedi Sunardi, tapi juga Ahok.

"Tetapi Erick harusnya juga berani memecat Direktur Utama dan Komisaris Utama Pertamina Basuki Tjahya Purnama (Ahok) karena kedua pejabat Pertamina inilah yang memiliki kewenangan dan tanggung jawab pengurusan dan pengawasan seluruh operasional Pertamina," katakan Anggota Komisi VII DPR RI dari Fraksi PKS, Mulyanto, seperti yang dilansir dari tvOnenews pada Minggu, 12 Maret 2023.

Focus on Target, Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang

Warga menangis di tengah puing-puing akibat kebakaran depo Plumpang

Photo :
  • Julio Trisaputra/tvOnenews.com

Lebih lanjut Mulyanto mengungkapkan kritikannya terhadap Menteri BUMN yang juga menjadi Ketua PSSI itu untuk tidak tebang pilih dalam menegakkan aturan dan kebijakan. Erick harusnya berani menindak dengan tegas pejabat Pertamina yang terbukti tidak mampu menjalankan tugasnya dengan baik. Sebab, dalam beberapa tahun Pertamina dilanda musibah seperti kebakaran.

Kalah dari Vietnam, Erick Thohir Minta Shin Tae-yong Fokus

Mulyanto menyebut Direktur Utama dan Komisaris Utama merupakan pimpinan Pertamina yang paling bertanggung jawab atas kejadian apapun di perusahaan milik negara tersebut.

“Apalagi sebagai Komisaris utama Ahok juga merangkap sebagai Ketua Komite Risiko yang bertanggung jawab atas pengelolaan resiko kebijakan Pertamina,” ungkapnya.

Halaman Selanjutnya
img_title