Viral! Nasabah AdaKami Bunuh Diri Akibat Tagihan yang Tidak Wajar, AFPI Minta Masyarakat Melapor
- Viva.co.id
Terkait adanya dugaan nasabah pinjol AdaKami yang melakukan bunuh diri akibat praktik penagihan pinjol yang intimidatif, Sunu mengaku bakal melakukan investigasi terkait hal tersebut.
Dia hanya membutuhkan nama, NIK, dan data diri si korban pelaku bunuh diri, supaya bisa ditelusuri kebenarannya soal dugaan kaitan kematiannya dengan pihak AdaKami.
"Kami butuh nama, NIK, terus kejadian bunuh dirinya dimana, tanggal berapa, supaya kita bisa ditelusuri. Makanya saya minta masyarakat, kasih bukti ke kita, nanti saya uber ke AdaKami," ujar Sunu.
"Masyarakat bisa mengadukan langsung ke kami di AFPI, ada teleponnya, kita juga ada websitenya, ada email, langsung saja disampaikan kepada kita supaya kita bisa follow up," ujarnya.
Diketahui, pada 17 September 2023, pengguna media sosial X (Twitter) dengan akun @rakyatvspinjol membagikan thread mengenai adanya pengguna pinjol AdaKami yang disebut-sebut bunuh diri akibat penagihan yang tidak wajar.
Akun tersebut membagikan tangkapan layar dari masyarakat, yang mengadukan kasus tersebut melalui Instagram dan mengaitkannya langsung kepada akun @poldametrojaya.