Terungkap! Jessica Punya Catatan Kasus selama Hidup di Australia, Sianida Fakta?
- Screenshot berita VivaNews
John Torres sendiri pernah didatangkan sebagai saksi Jaksa Penuntut Umum (JPU) dalam sidang Jessica Wongso yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat pada 26 September 2016 lalu.
Dengan didampingi penerjemah, Yuliana Tansil, dalam kesaksiannya, John Torres mengatakan ada 14 laporan kasus hukum yang melibatkan Jessica Wongso selama tinggal di Australia. Laporan itu didapatkan berdasarkan data kepolisian Australia.
"Dalam BAP ada 15 (kasus hukum Jessica Wongso), tetapi sebenarnya ada 14 karena satu diantaranya terduplikasi (dua). Saya bisa mengetahui laporan kasus tersebut karena dapat mengakses informasi rinci mengenai Jessica Wongso di pusat data kepolisian," kata John dilansir dari VIVA.
Pertama, sebut Dia, kasus hukum yang melibatkan Jessica tercatat pada 5 Juni 2008. Kala itu, Jessica melaporkan kehilangan tas di stasiun kereta kepada pihak kepolisian. Itu pertama kalinya nama Jessica tercatat di database kepolisian Australia.
Kasus hukum kedua, lanjut Dia, terjadi pada 23 Maret 2014. Kala itu, Jessica terciduk mengendarai mobil dalam pengaruh alkohol, yang mengakibatkan SIM-nya harus ditangguhkan dan ia dipanggil pengadilan karena melanggar undang-undang perhubungan darat.
Kasus hukum ketiga, masih kata Dia, Jessica dilaporkan oleh sang mantan kekasih, Patrick O'Connor ke polisi. Peristiwa ini terjadi pada 28 Januari 2015.