Heboh! UAH Tetiba Berhenti Ceramah, Kenapa?
- Viva.co.id
VIVA Jabar - Beredar video di Platform Media Sosial (Medsos), TikTok sebuah cuplikan yang menarik perhatian netizen. Video itu diunggah oleh akun TikTok @.haiilana.
Video itu memperlihatkan Ustad Adi Hidayat saat mengisi Tabligh Akbar di Masjid Baitul Makmur, Denpasar, Bali. Tetiba, Ustadz yang akrab dipanggil UAH ini berhenti mendadak saat memberikan taushiyah.
"Toleransi," tulis akunt TikTok @.haiilana dalam narasi unggahan video itu.
Di dalam video, tampak UAH menghentikan ceramahnya ketika mendengar Puja Trisandya, panggilan ibadah untuk umat Hindu.
"Sabar ya sabar, gantian. Tadi mereka mendengarkan kita, sekarang giliran kita yang mendengarkan mereka," kata UAH
Sikap moderat UAH terhadap kaum agama lain dan terekam dalam video itu dikomentari sanjungan para netizen. Mereka memberikan respon positif atas apa yang sudah dilakukan UAH