Terlibat Dalam Kasus SYL, Biduan Dangdut Nayunda Nabila Dipanggil KPK

Nayunda Nabila
Sumber :

VIVA Jabar – Kasus dugaan korupsi yang dilakukan oleh mantan Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo (SYL) masih dalam proses persidangan.

Polda Metro Jaya Bantah Kasus Firli Bahuri Terhadap SYL Diberhentikan

Sementara untuk mendapatkan kesaksian yang jelas, pihak penyidik KPK telah memanggil beberapa orang saksi yang diduga turut terlibat dalam kasus tersebut.

Kemarin, Senin (13/5/2024) petugas penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memanggil biduan dangdut bernama Nayunda Nabila yang diduga telah dibayar oleh SYL menggunakan uang anggaran Kementan.

Selewengkan Dana Aspirasi, Mantan Anggota DPRD Subang Divonis 2,6 Tahun Penjara

Saat dipanggil dan diperiksa oleh petugas KPK, status Nayunda Nabila saat ini adalah sebagai saksi yang diduga ikut terseret dalam kasus penggelapan dana tersebut.

Hal tersebut turut dijelaskan oleh Plt Jubir KPK, Ali Fikri saat diwawancarai oleh awak media pada Senin (13/5/2024) hari ini.

Heboh Korupsi Timah Rp271 T, Dedi Mulyadi Sempat Minta Penambangan Liar di Babel Ditutup

"Hari ini bertempat di Gedung Merah Putih KPK, tim penyidik menjadwalkan pemanggilan dan pemeriksaan saksi Nayunda Nabila,"  Ucap Ali Fikri seperti yang dilansir dari situs tvonenews.com.

Nayunda Nabila merupakan salah satu biduan dangdut yang dibayar oleh SYL untuk mengisi acaranya.

Halaman Selanjutnya
img_title